ETALASE PRODUK DI KATALOG LOKAL KOTA BIMA

E-katalog LKPP adalah aplikasi belanja online yang dikembangkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah. Pada aplikasi tersebut tersedia berbagai macam produk yang dibutuhkan oleh Pemerintah.

Sebagai ujung tombak dalam sistem pengadaan Pemerintah, e katalog bertujuan untuk mendorong organisasi Pemerintah baik di pusat maupun daerah terkait pengadaan barang dan jasa.

Berdasarkan Peraturan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Nomor 11 Tahun 2018 Tentang Katalog Elektronik menyebutkan bahwa:

E-katalog adalah sistem informasi yang memuat berbagai informasi berupa daftar, jenis, spesifikasi teknis, Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), produk dalam negeri, produk Standar Nasional Indonesia (SNI) dan informasi lainnya dari berbagai penyedia barang/jasa.

E-katalog terdiri dari katalog elektronik nasional, katalog elektronik sektoral dan katalog elektronik lokal yang meliputi barang dan jasa lainnya.

Untuk Katalog Lokal Kota Bima sampai dengan saat ini sudah terdapat 19 Etalase yaitu:

  1. Benih Tanaman Pangan Pemerintah Daerah Kota Bima
  2. Benih Hortikultura Pemerintah Daerah Kota Bima
  3. Alat dan/atau Mesin Pertanian Pemerintah Daerah Kota Bima
  4. Jasa Pengelolaan Sampah Pemerintah Daerah Kota Bima
  5. Belanja Media Pemerintah Daerah Kota Bima
  6. Beton Precast Pemerintah Daerah Kota Bima
  7. Hewan Ternak Pemerintah Daerah Kota Bima
  8. Souvenir Pemerintah Daerah Kota Bima
  9. Seragam Sekolah Pemerintah Daerah Kota Bima
  10. Aspal Kota Bima
  11. Pakaian Dinas dan Kain Tradisional Kota Bima
  12. Servis Kendaraan Kota Bima
  13. Bahan Pokok Kota Bima
  14. Alat Tulis Kantor Kota Bima
  15. Bahan Material Kota Bima
  16. Beton Ready Mix Kota Bima
  17. Jasa Kebersihan Kota Bima
  18. Jasa Keamanan Kota Bima
  19. Makanan dan Minuman Kota Bima

 

Untuk Para Penyedia yang bergerak dibidang yang sesuai dan berkaitan  dengan nama etalase tersebut bisa mendaftarkan produknya untuk tayang di katalog lokal Kota Bima.

Informasi mengenai Tata cara pendaftaran bisa menghubungi bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kota Bima